Kamis, 04 November 2010

TIPE - TIPE DATA

Dalam Pascal, tipe data yang biasa digunakan adalah sebagai berikut :
I.  Tipe Data Sederhana
Disebut juga dengan tipe data skalar, yang bisa diartikan bahwa dalam sebuah perubah hanya dimungkinkan untuk menyimpan sebuah nilai data. Tipe data sederhana terbagi dua yaitu, tipe ordinal dan tipe real.:

1. Tipe ordinal adalah subset dari tipe sederhana. Semua tipe sederhana disebut tipe ordinal kecuali real. Karakteristik tipe data ordinal adalah :
Semua kemungkinan nilai dari sutu tipe ordinal merupakan himpunan berurutan(ordered set), dan setiap nilai berkaitan dengan ordinalitasnya, yaitu nilai integral. Dalam semua tipe, kecuali tipe integer, nilai pertama mempunyai ordinalitas 0,yang berikutnya 1 dan seterusnya. Ordinalitas dari tipe integer adalah nilai integer itu sendiri. Dalam hal ini semua nilai, kecuali yang pertama, mempunyai nilai pendahulu atau predesesor, dan semua nilai kecuali yang terakhir mempunyai suksesor.
Fungsi standard ord dapat diterapkan pada sembarangan tipe ordinal untuk mengetahui ordinalitasnya.
Fungsi standard pred dapat diterapkan untuk mengetahui predesesornya. Jika fungsi ini diterapkan pada nilai pertama, akan menyebabkan kesalahan.
Fungsi standard succ dapat diterapkan untuk mengetahui suksesornya. Jika fungsi ini diterapkan pada nilai terakhir akan menyebabkan kesalahan.

2. Konstanta bertipe real adalah bilangan yang berisi titik desimal. Dalam pascal paling sedikit harus ada satu digit sebelum dan sesudah titik desimal. Tidak boleh ada koma dan nilainya bisa positif atau negatif. Bilangan riil juga bisa dinyatakan dalam bentuk eksponensial. Dalam pemakaiannya pangkat dari bilangan dasar 10 (yang digunakan untuk menunjukkan eksponensial) dinyatakan dengan notasi E. Jika dinyatakan dalam notasi Eksponensial, maka bilangan :

                        0.00017543 adalah 1.7543E-4
Dalam Turbo Pascal terdapat lima macam tipe riil, yaitu : real, single, double, extended dan comp. Tipe single, double, extended dan comp hanya bisa digunakan jika komputer anda dilengkapi dengan koprosesor numeris 80x87.

II. Tipe String
Data yang bertipe string adalah data yang berisi sederetan karakter yang banyaknya karakter bisa berubah-ubah sesuai dengan kebutuhan, yaitu dari 1 sampai 255 karakter. Tipe string yang tidak dinyatakan panjang karakternya dianggap mempunyai 255 karakter.

III. Tipe Terstruktur
Dalam tipe terstruktur setiap perubah bisa menyimpan lebih dari sebuah nilai data. Masing-masing nilai data tersebut disebut dengan komponen. Tipe terstruktur karakteristiknya ditentukan berdasar cara penstrukturan dan tipe masing-masing komponen. Jika komponennya juga bertipe terstruktur, tipe terstruktur yang dihasilkan mempunyai lebih dari sebuah tingkat penstrukturan. Tingkat penstrukturan bisa tak terbatas. Ukuran tipe terstruktur dalam Turbo Pascal maksimum 65520 byte.

IV. Tipe Pointer
Semua tipe data yang disebutkan di atas, apabila digunakan untuk mendeklarasikan suatu perubah, maka sifat perubah tersebut adalah perubah yang statis. Pascal dilengkapi fasilitas yang memungkinkan pemakai untuk menggunakan perubah yang sifatnya

Klik di sini untuk lebih lengkapnya

Berikut ini akan diberikan tipe-tipe data yang didukung oleh MySQL yang terambil dari dokumentasi MySQL.
Tipe - tipe data ini diberikan dalam bentuk yang siap dituliskan pada sintaks-sintaks MySQL, misalnya Create Table. Pada tipe-tipe data tersebut terdapat beberapa atribut yang memiliki arti sebagai berikut:
  • M, menunjukkan lebar karakter maksimum. Nilai M maksimum adalah 255.
  • D,  menunjukkan jumlah angka di belakang koma. Nilai maksimum D adalah 30 tetapi dibatasi oleh nilai M, yaitu tidak boleh lebih besar daripada M-2.
  • Atribut yang diberi tanda [ dan ] berarti pemakaiannya adalah optional.
  • Jika atribut ZEROFILL disertakan, MySQL akan otomatis menambahkan atribut UNSIGNED.
  • UNSIGNED adalah bilangan tanpa tanda di depannya (misalnya tanda negatif).
Inilah tipe-tipe data tersebut:
  • TINYINT[(M)] [UNSIGNED] [ZEROFILL]
Integer yang sangat kecil jangkauan nilainya, yaitu -128 hingga 127. Jangkauan unsigned adalah 0 hingga 255.
  • SMALLINT[(M)] [UNSIGNED] [ZEROFILL]
Integer yang kecil jangkauan nilainya, yaitu -32768 hingga 32767. Jangkauan unsigned adalah 0 hinga 65535.
  • MEDIUMINT[(M)] [UNSIGNED] [ZEROFILL]
Integer tingkat menengah. Jangkauan nilainya adalah -8388608 hingga 8388607. Jangkauan unsigned adalah 0 hingga 16777215.
  • INT[(M)] [UNSIGNED] [ZEROFILL]
Integer yang berukuran normal. Jangkauan nilainya adalah -2147483648 hingga 2147483647. Jangkauan unsigned adalah 0 hingga 4294967295.
  • INTEGER[(M)] [UNSIGNED] [ZEROFILL]
Sama dengan INT.
  • BIGINT[(M)] [UNSIGNED] [ZEROFILL]
Integer berukuran besar. Jangkauan nilainya adalah -9223372036854775808 hingga 9223372036854775807. Jangkauan unsigned adalah 0 hingga 18446744073709551615.
  • FLOAT(precision) [ZEROFILL]
Bilangan floating-point. Tidak dapat bersifat unsigned. Nilai atribut precision adalah <=24 untuk bilangan floating-point presisi tunggal dan di antara 25 dan 53 untuk bilangan floating-point presisi ganda.
  • FLOAT[(M,D)] [ZEROFILL]
Bilangan floating-point presisi tunggal. Tidak dapat bersifat unsigned. Nilai yang diijinkan adalah -3.402823466E+38 hingga -1.175494351E-38 untuk nilai negatif, 0, and 1.175494351E-38 hingga 3.402823466E+38 untuk nilai positif.
  • DOUBLE[(M,D)] [ZEROFILL]
Bilangan floating-point presisi ganda. Tidak dapat bersifat unsigned. Nilai yang diijinkan adalah -1.7976931348623157E+308 hingga -2.2250738585072014E-308 untuk nilai negatif, 0, dan 2.2250738585072014E-308 hingga 1.7976931348623157E+308 untuk nilai positif.
  • DOUBLE PRECISION[(M,D)] [ZEROFILL] dan REAL[(M,D)] [ZEROFILL]
Keduanya sama dengan DOUBLE.
  • DECIMAL[(M[,D])] [ZEROFILL]
Bilangan floating-point yang “unpacked”. Tidak dapat bersifat unsigned. Memiliki sifat mirit dengan CHAR. Kata “unpacked'' berarti bilangan disimpan sebagai string, menggunakan satu karakter untuk setiap digitnya. Jangkauan nilai dari DECIMAL sama dengan DOUBLE, tetapi juga tergantung dai nilai atribut M dan D yang disertakan. Jika D tidak diisi akan dianggap 0. Jika M tidak diisi maka akan dianggap 10. Sejak MySQL 3.22 nilai M harus termasuk ruang yang ditempati oleh angka di belakang koma dan tanda + atau -.
  • NUMERIC(M,D) [ZEROFILL]
Sama dengan DECIMAL.
  • DATE
Sebuah tanggal. MySQL menampilkan tanggal dalam format 'YYYY-MM-DD'. Jangkauan nilainya adalah '1000-01-01' hingga '9999-12-31'.
  • DATETIME
Sebuah kombinasi dari waktu (jam) dan tanggal. MySQL menampilkan waktu dan tanggal dalam format 'YYYY-MM-DD HH:MM:SS'. Jangkauan nilainya adalah '1000-01-01 00:00:00' hingga '9999-12-31 23:59:59'.
  • TIMESTAMP[(M)]
Sebuah timestamp. Jangkauannya adalah dari '1970-01-01 00:00:00' hingga suatu waktu di tahun 2037. MySQL menampilkan tipe data TIMESTAMP dalam format YYYYMMDDHHMMSS, YYMMDDHHMMSS, YYYYMMDD, atau YYMMDD, tergantung dari nilai M, apakah 14 (atau tidak ditulis), 12, 8, atau 6.
  • TIME
Tipe data waktu. Jangkauannya adalah '-838:59:59' hingga '838:59:59'. MySQL menampilkan TIME dalam format 'HH:MM:SS'.
  • YEAR[(2|4)]
Angka tahun, dalam format 2- atau 4-digit (default adalah 4-digit). Nilai yang mungkin adalah 1901 hingga 2155, 0000 pada format 4-digit, dan 1970-2069 pada format 2-digit (70-69).
  • CHAR(M) [BINARY]
String yang memiliki lebar tetap. Nilai M adalah dari 1 hingga 255 karakter. Jika ada sisa, maka sisa tersebut diisi dengan spasi (misalnya nilai M adalah 10, tapi data yang disimpan hanya memiliki 7 karakter, maka 3 karakter sisanya diisi dengan spasi). Spasi ini akan dihilangkan apabila data dipanggil. Nilai dari CHAR akan disortir dan diperbandingkan secara case-insensitive menurut default character set yang tersedia, kecuali bila atribut BINARY disertakan.
  • VARCHAR(M) [BINARY]
String dengan lebar bervariasi. Nilai M adalah dari 1 hingga 255 karakter. Jika nilai M adalah 10 sedangkan data yang disimpan hanya terdiri dari 5 karakter, maka lebar data tersebut hanya 5 karakter saja, tidak ada tambahan spasi.
  • TINYBLOB dan TINYTEXT
Sebuah BLOB (semacam catatan) atau TEXT dengan lebar maksimum 255 (2^8 - 1) karakter.
  • BLOB dan TEXT
Sebuah BLOB atau TEXT dengan lebar maksimum 65535 (2^16 - 1) karakter.
  • MEDIUMBLOB dan MEDIUMTEXT
Sebuah BLOB atau TEXT dengan lebar maksimum 16777215 (2^24 - 1) karakter.
  • LONGBLOB dan LONGTEXT
Sebuah BLOB atau TEXT dengan lebar maksimum 4294967295 (2^32 - 1) karakter.
  • ENUM('value1','value2',...)
Sebuah enumerasi, yaitu objek string yang hanya dapat memiliki sebuah nilai, dipilih dari daftar nilai 'value1', 'value2', ..., NULL atau nilai special "" error. Sebuah ENUM maksimum dapat memiliki 65535 jenis nilai.
  • SET('value1','value2',...)
Sebuah set, yaitu objek string yang dapat memiliki 0 nilai atau lebih, yang harus dipilih dari daftar nilai 'value1', 'value2', .... Sebuah SET maksimum dapat memiliki 64 anggota.

Klik di sini untuk lebih lengkapnya
RAJIB

Tidak ada komentar:

Posting Komentar